Riwan Kamil dan Dandim 0613 Ciamis, Hadiri Festival Kirab Budaya Janur di Kota Banjar

- Kamis, 23 Februari 2023 | 15:08 WIB
Ridwan Kamil dan Dandim 0613/Ciamis, hadiri kirab janur di Kota Banjar. (Instagram @kodimciamis)
Ridwan Kamil dan Dandim 0613/Ciamis, hadiri kirab janur di Kota Banjar. (Instagram @kodimciamis)

BANGBARA.COM- Letkol Inf Wahyu Alfiyan Arisandi, sebagai Komandan Kodim (Dandim) 0613/Ciamis, hadir dalam Helaran Seni Festival Kirab Budaya Janur, dalam rangka Hari Jadi Kota Banjar ke 20 tahun 2023.

Dalam festival ini Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil turut hadir dalam acara kegiatan yang berlangsung dilaksanakan di Jalan Letjen Suwarto, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Rabu, 22 Februari 2023.

Ridwan Kamil mengatakan, sangat mendukung dalam wujud upaya melestarikan dan menjaga warisan adat budaya, serta agar tidak hilang oleh perkembangan zaman.

Baca Juga: Inilah Vidia Ayundhari Delegasi Konferensi ELT Internasional di Kamboja, Siapa Dia

Selaku pimpinan Jawa Barat, Kang Emil sapaan Ridwan Kamil, mengucapkan selamat ulang tahun  kepada masyarakat Kota Banjar.

"Atas nama pemerintah provinsi Jawa Barat, kami haturkan selamat ulang tahun untuk Kota Banjar yang ke 20," ucap Kang Emil.

"Kota yang saya selalu dijadikan contoh sebagai teladan, pemekaran daerah terbaik di Indonesia," tuturnya.

Baca Juga: Simak! 5 Film Aksi Terbaik 2022 yang Cocok untuk Ditonton di Waktu Luang Bersama Orang Tersayang

Ia juga sempat menghibur masyarakat Kota Banjar dengan mengucap sebuah pantun hiburan serta motivasi bagi mereka.

"Jalan-jalan ke Pataruman ditemani pelajar

Makan tempura, telur dadar dan lumpia

Kita lestarikan helaran seni Kota Banjar

Karena JABAR JUARA Kota Banjar Mendunia," ungkapnya.

Baca Juga: Inilah 5 Zodiak yang Dianggap Memiliki Karakter Spesial, Apakah Anda Termasuk

Halaman:

Editor: Dadan Triatna

Sumber: Instagram @ridwankamil

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X