Kuliner, BANGBARA.COM - Bunda tidak perlu bingung lagi mencari ide cemilan sore hari, cobalah resep serabi pedas di bawah ini sebagai teman minum teh panas.
Pada resep serabi pedas berikut ini menggunakan tempe dan berbagai bumbu yang membuat aromanya menggugah selera, sehingga cocok dijadikan cemilan sore hari sambil minum teh panas.
Dilansir dari akun YouTube Devina Hermawan, berikut ini adalah resep serabi pedas yang cocok menjadi cemilan sore hari sebagai pendamping minum teh panas bersama keluarga.
Baca Juga: Jelang Cap Go Meh: 5 Februari 2023, Begini Tradisi Festival Lampion Tiongkok
- Bahan adonan:
300 ml santan instant (kental)
500 ml air panas
450 gr tepung beras
3/4 sdt ragi
30 gr gula pasir
1 sdt garam
Baca Juga: Ingin Nonton Film BTS ‘Yet To Come in Cinemas’! Berikut Daftar Harga dan Tips Beli Tiketnya
- Bahan tempe:
180 gr tempe
3 buah cabai merah keriting
5 siung bawang merah
4 siung bawang putih
5 buah cabai rawit merah
2 genggam kemangi, iris
1 ruas kencur
70 ml air
½ sdt garam
½ sdt kaldu bubuk / penyedap
2 sdt gula
Minyak
Baca Juga: Wajib Tahu! Khasiat Daun Sukun Sangat Dahsyat Untuk Penyembuhan 12 Penyakit, Begini Cara Olahnya
- Bahan lainnya:
Cabai rawit merah, iris
Cara pembuatan:
1. Untuk membuat adonan, siapkan mangkuk, lalu campurkan santan, air panas, garam, tepung beras, dan gula, aduk hingga rata.
2. Masukkan ragi, aduk rata lalu tutup dengan plastic wrap, diamkan selama 40-60 menit.
3. Hancurkan tempe, lalu goreng hingga kekuningan, kemudian tiriskan.
4. Blender bawang merah, bawang putih, kencur, cabai keriting, cabai rawit, dan minyak hingga halus.
Baca Juga: Update! Ada Apa di Zodiak Taurus, Senin 30 Januari 2023, Yuk Kita Simak, Berikut Ramalannya
5. Tumis bumbu halus hingga wangi lalu masukkan tempe, kemudian aduk rata
Artikel Terkait
Wajib Dicoba! Berikut Resep Bubur Manado-Tinutuan, Kuliner Asli Indonesia dari Sulawesi Utara
Ternyata Ini Rahasia Chef Terkenal Agar Daging Ayam Panggang Menjadi Lebih Empuk, Ternyata Semudah Itu!
Resep Asem-Asem Ikan Bandeng, Menu Praktis dan Sehat untuk Sajian Makan Siang
Resep Tempura Udang, Makanan Khas Jepang, Plus Tips Agar Renyah dan Kriuk
Resep Opor Ayam Susu untuk Lontong Cap Go Meh Khas Peranakan, Dijamin Nambah Terus!
Resep Pindang Telur yang Legit dan Meresap Sebagai Pendamping Hidangan Lontong Cap Go Meh
Resep Nasi Krawu, Kuliner Khas Gresik, Jawa Timur, yang Gurih dan Lezat Cocok untuk Menu Makan Siang
Resep Nasi Liwet Khas Sunda Plus Cumi Oseng Cabe Gendot, Untuk Para Ibu yang Hobi Botram